Header Ads

BBC Ads
Breaking News
recent

PMI Gunung Tabur Ikut Tegakkan Prokes

 

Warga yang melanggar diberi sanksi kerja sosial.


BBC – Tak hanya PMI Berau, PMI Kecamatan Gunung Tabur juga berperan aktif ikut serta dalam implementasi Perbup 52/2020 tentang penegakan disiplin protokol kesehatan.

S. Harino, ketua PMI Kecamatan Gunung Tabur menyampaikan, beberapa warga ditemukan melanggar ketentuan yakni tidak mengenakan masker. “PMI ikut membantu sosialisasi Perbup. Untuk hukuman diberikan oleh aparat polisi, tentara atau satpol PP,” sebutnya.

Hukuman yang diberikan yakni pekerjaan sosial seperti menyapu halaman Kantor Camat Gunung Tabur, dan diberi selempang, pelanggar protokol kesehatan. Belum ada sanksi denda yang diterapkan pada mereka yang melanggar ketentuan tersebut.

Tim dari berbagai unsur di Gunung Tabur siap melaksanakan razia penggunaan masker.



“Denda belum bisa diterapkan karena harus ada penyidik sipil tim dari Satpol-PP Berau,” pungkasnya. (*)

 

Tidak ada komentar:

BeritaBerau99@gmail.com. Diberdayakan oleh Blogger.